Harian Deteksi – Museum Nasional yang berada di Jalan Medan Merdeka Barat Nomor 12, Kelurahan Gambir, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat masih belum beroperasi usai dilalap si jago merah pada Sabtu 16 September 2023 malam.
Tampak di bagian depan depan, tidak adanya aktivitas dalam museum. Bahkan, pihak pengelola, memasang pemberitahuan dengan tulisan ‘museum nasional tutup’ di pintu gerbang depan.
Sementara berdasarkan pantauan MNC Portal, 09.40 WIB, Minggu (17/9/2023) tampak mobil pemadam kebakaran (damkar) stand by menunggu di bagian belakang bangunan. Terlihat juga puing-puing gedung yang terbakar sebagian dan dibatasi police line berwarna kuning.
Kemudian, terlihat juga personel keamanan hingga mobil patroli polisi yang berjaga di belakang gedung. Untuk arus lalu lintas di Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat berada dalam situasi lancar.
Sebagaimana diketahui sebelumnya, kebakaran Gedung A di Museum Nasional atau Museum Gajah di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat terjadi pada Sabtu 16 September 2023 malam sekitar pukul 20.00 WIB.
Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta Satriadi Gunawan menyebutkan, pihaknya mengerahkan 14 unit mobil damkar terdiri dari 56 personel untuk memadamkan api.
Api yang sempat memerah dan mebubung tinggi dari bagian belakang bangunan Museum Nasional dapat dilokalisir pukul 20.40 WIB, dan petugas pemadam mulai melakukan pendinginan pukul 21.37 WIB.
“Bangunan yang terbakar yakni museum Gajah Gedung A yang merupakan ruang pameran koleksi museum. Jenis Bangunan Menengah (BM) dengan luas areal terdampak kebakaran kurang lebih 600 meter persegi. Waktu selesai operasi pemadaman Pukul 00.15 WIB,” ujar Satriadi, Minggu (17/9/2023) dini hari ketika dikonfirmasi.